Latest News


More

Yahukimo News: Pemerintah Daerah Kabupaten Yahukimo Dihimbau Untuk Memperhatikan Sarana dan Prasarana Olahraga yang Terbengkalai

Posted by : Anonim on : Jumat, 13 Juli 2012 0 comments
Anonim
Saved under :
Sarana Kab.Yahukimo
 
Pemerintah Daerah KabupatenYahukimo khususnya Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga diharapkan untuk dapat memperhatikan beberapa fasilitas olahraga yang dibangun oleh Pemda yang sudah mulai terbengkalai.
 
Dari pantauan beberapa narasumber menyebutkan bahwa seperti fasilitas lapangan basket, lapangan bola voley, dan beberapa fasilitas olahraga lainya sudah mengalami beberapa kerusakan dan sangat tidak terawat dengan baik. Hal ini menjadi keprihatinan bagi warga Kabupaten Yahukimo, terutama pelajar-pelajar di Yahukimo yang sangat membutuhkan fasilitas olahraga ini untuk pengembangan potensi di sektor olahraga.
 
Banyak beberapa tokoh masyarakat dan beberapa warga yang menyampaikan bahwa pelajar-pelajar di Kabupaten Yahukimo ini mempunyai potensi unggulan dalam sektor keolahragaan. Namun sangat ironis saat potensi ini ada, tetapi fasilitas yang ada tidak mendukung untuk upaya ini. Seperti perkembangan tim sepakbola terbaik yang ada di Yahukimo yaitu Persikimo dan Galanita, mereka membutuhkan fasilitas penunjang untuk meningkatkan kemampuan bermain mereka, sehingga dapat bersaing dengan tim-tim yang ada di Papua lainnya.
 
Hal ini menunjukan bahwa sektor olahraga harus menjadi perhatian khusus bagi pemerintah karena potensi-potensi putera-puteri Yahukimo adalah aset berharga untuk menjunjung tinggi nama baik Kabupaten Yahukimo ini dimata dunia, seperti putera Bapak Yohanes Pahabol, Kepala Bagian Umum Setda yaitu Yosua Pahabol yang mampu menembus tim nasional Republik Indonesia, serta putera Bapak Daniel Pahabol, Staf Ahli Bupati yaitu Feri Pahabol yang bermain di klub Persidafon Papua. Dua contoh ini menunjukan bahwa potensi sektor olahraga ini sangat menonjol dan akan lebih meningkat apabila fasilitas yang ada di daerah ini juga diperhatikan dengan baik. (Sumber : Bagian PDE Kabupaten Yahukimo)   

Tidak ada komentar:

Leave a Reply

Terimakasih atas kunjungan anda. Silahkan tinggalkan pesan, kritik, saran dan komentar dari anda yang sangat kami harapkan.